Kamis (13/12), anggota satsabhara polres blitar kota melaksanakan operasi gabungan dengan satpol pp.

Sasaran operasi kali ini adalah tempat – tempat kos yang ada di wilayah kota blitar. Menanggapi banyaknya laporan keresahan warga tentang masih banyaknya identitas yang belum jelas dari masyarakat yang tinggal di tempat kos. Selajn itu, tempat kos sering disalahgunakan dengan menempati tempat kos untuk tempat mesum ataupun peredaran narkoba. Masyarakat kota blitar merasa takut karena mayoritas warga yang tinggal di tempat kos adalah orang dari luar wilayah kota blitar. Tidak hanya itu, tempat kos juga digunakan untuk ajang perselingkuhan dan juga mabuk – mabukan. Hal – hal negatif inilah yang membuat masyarakat resah dan membangunkan polisi untuk melakukan operasi di tempat – tempat tersebut. Tindakan yang dilakukan oleh petugas adalah dengan mengecek identitas semua warga yang tinggal di tempat – tempat kos. Hari ini belum ditemukan adanya hal – hal yang menonjol ataupun negatif di tempat sasaran operasi. Dengan adanya kegiatan operasi di tempat – tempat kos diharapkan dapat menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat kota blitar.