Patroli antisipasi gangguan kamtibmas jelang ramadhan di wilayah hukum Polsek Nglegok

Bulan puasa merupakan salah satu bulan yang dinanti warga. Semua warga dari kalangan menyambut dengan antusias dengan berbagai kegiatan.

Salah satu yang dilaksanakan warga adalah ziarah makam yang menjadi tradisi rutin warga sebelum masuk bulan puasa. Serta mengadakan pengajian menjelang bulan puasa.

Beberapa makam terlihat ramai oleh warga yang berziarah. Salah satunya di makam umum Desa Penataran. Warga ramai melaksanakan ziarah dengan keluarga dari jauh.

Anggota Polsek Nglegok melaksanakan patroli siang dan berikan himbauan kamtibmas kepada warga yang berziarah. Karena rata-rata warga berziarah dengan naik motor dan mobil sehingga rawan terjadi curanmor. (Minggu, 19 Maret 2023).

“Warga disekitar pemakaman yang mendirikan parkir untuk warga yang berziarah, kami himbau agar lebih berhati-hati dan tetap waspada. Karena banyak warga yang datang dengan naik motor”. Ungkap Aipda Agung Budianto.

Banyaknya warga yang berziarah juga mendatangkan rezeki bagi para penjual bunga dan para pemuda yang membantu warga dengan menyediakan tempat parkir.

“Kami berharap warga tetap menjaga kamtibmas dan tertib dalam menjalani bulan ramadhan”. Pungkas Aipda Agung Budianto.