Polsek Kepanjen Kidul Polres Blitar Kota terdapat agenda disalah satu kelurahan yang mengadakan pembagian Rastrada kepada masyarakat kurang mampu, di wilayah kelurahan Sentul hari Kamis tanggal 15 Agustus 2019 pukul 09.45 Wib. Backbone Kidul diawaki oleh Aiptu suwiyono, Bripka Siswandi dan Bripka Anisa Saraswati melaksanakan giat patroli dialogis ke kelurahan Sentul kecamatan Kepanjen Kidul kota Blitar serta laksanakan pengamanan pembagian rastrada.

Dalam giat patroli dialogis dan pengamanan juga menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada penerima rastrada kota Blitar tahun 2019 kelurahan Sentul kecamatan Kepanjen Kidul yang diadakan di balai kelurahan Sentul. Jumlah beras Rastrada yang di bagikan sebanyak 500 orang yang di bagikan per-keluarga pra sejahtera dan masing-masing mendapat 40 kg atau 2 karung 20 kgan. Polsek Kepanjen Kidul  membantu pembagian Rastrada sehingga berjalan tertib, aman dan kondusif sejak awal pembagian sampai pembagian selesai dilaksanakan.

Kapolsek Kepanjen Kidul Kompol Ahmad Agus Fauzi, SH melalui Kasihumas Bripka Anisa Saraswati mengatakan, sebagai anggota Polri yang mempunyai kewajiban melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat kapan pun harus melekat dengan masyarakat serta dapat memberi pelayanan maupun pengayoman. Kegiatan pembagian rastrada sebagai salah satu agenda rutin pemerintah kota Blitar dan Polsek Kepanjen Kidul siap mendukung untuk menyukseskan kegiatan tersebut dengan aman dan lancar.