Kapolsek Udanawu AKP Anjun Sudaryanto, S.Sos kembali melaksanakan kegiatan “Jumat Curhat”, kali ini bertempat di Desa Ringinanom dan pertemuan dilakukan dengan warga masyarakat dan pemuda Karang Taruna yang ada di Desa Ringinanom. Jum’at, 6 Januari 2023.

Pada kegiatan “Jumat Curhat” juga dihadiri oleh Kanit Binmas Polsek Udanawu Aipda Sunanto, S.H, dan juga beberapa perwakilan tokoh masyarakat dari Desa Ringinanom.

 

Kapolsek Udanawu AKP Anjun Sudaryanto, S.Sos mengatakan bahwa melalui kegiatan inovatif seperti “Jumat Curhat” ini lebih memudahkan pihaknya dalam memperoleh informasi kondisi masyarakat di lapangan yang kemudian hal tersebut akan dijadikan sebagai acuan peningkatan kualitas pelayanan kepolisian kepada masyarakat.

 

“Kegiatan ini masih tetap dilaksanakan. Selain memudahkan kami dalam mendapat informasi terkait keluhan dari warga, kegiatan ini dapat menjadi sarana bagi kami untuk memberikan edukasi”, ujar Kapolsek Udanawu.

 

Dalam giat sambang “Jumat Curhat” kali ini, Kapolsek Udanawu AKP Anjun Sudaryanto, S.Sos melakukan diskusi dengan Tokoh Pemuda Karang Taruna Desa Ringinanom terkait dengan permasalahan pemuda dan remaja di wilayah desa seperti konsumsi miras, narkoba, adanya balap liar, dan kenakalan remaja lainnya yang menganggu ketertiban kamtibmas.

 

Setelah pelaksanaan diskusi dengan 15 orang Tokoh Pemuda Karang Taruna Desa Ringinanom, Kapolsek Udanawu AKP Anjun Sudaryanto, S.Sos tidak lupa menyampaikan pesan kamtibmas dan juga memberikan nomor telepon yang dapat dihubungi warga yaitu (0342) 551006 jika membutuhkan bantuan. Selain itu juga dapat dihubungi saat warga mengetahui adanya tindak kejahatan di lingkungan sekitar.