Giat Jum’at Curhat bersama Kepala Desa se Kecamatan Nglegok serta 3 pilar Kecamatan Nglegok

Lingkungan yang aman dan kondusif serta kerukunan warga yang terjaga merupakan salah satu harapan warga. Warga yang aktif dan sehat serta sadar kamtibmas merupakan salah satu pondasi terbentuknya desa yang kuat.

Dibalik itu terdapat potensi permasalahan yang dihadapi warga. Sehingga perlu koordinasi dan wadah untuk menampung aspirasi dan masalah warga.

Semakin majunya teknologi membuat wadah penyampaian aspirasi warga semakin lebih mudah. Serta dapat menjangkau segala kalangan masyarakat. Warga semakin mudah mengakses berita dan mengunggah kegiatan warga.

Kegiatan Jum’at Curhat yang merupakan program terobosan Polres Blitar Kota sebagai wadah penyampaian permasalahan warga, yang rutin diadakan dan dilaksanakan tiap Polsek di wilayah hukum Polres Blitar Kota. Salah satunya yang diadakan oleh Polsek Nglegok.

Pada kegiatan Jum’at Curhat kali ini, bertempat di aula Gedung Kecamatan Nglegok. Acara kali ini dihadiri oleh Kepala Desa dan 3 pilar Kecamatan Nglegok (Jum’at, 14 Juli 2023)

Pada kesempatan kali ini, warga diajak untuk berkoordinasi tentang kamtibmas lingkungan jelang HUT RI ke 77 dan jelang pemilu 2024. Serta beberapa permasalahan warga juga dibicarakan pada kesempatan kali ini.

Dalam kegiatan kali ini, diharapkan kamtibmas lingkungan jelang bulan Agustus tetap kondusif. Serta banyaknya warga yang melaksaksanakan pawai miniatur sound system, perlu diberi himbauan agar tetap bisa berjalan lancar dan kondusif. Dikarenakan warga mengisi bulan agustus dengan kegiatan seni dan budaya untuk menyemarakkan HUT RI.

Dalam kesempatan kali ini Kapolsek Nglegok juga memberikan himbauan agar para kepala desa dan perangkat desa memeperingatkan warganya agar tidak bermain layang-layang di sekitar saluran udara tegangang tinggi PLN. Sehingga bila layang-layang jatuh. Bisa mengakibatkan korban jiwa dan kebakaran serta matinya lampu.

“Diharapkan kegiatan masyarakat tetap mentaati kamtibmas sehingga acara berjalan dengan lancar serta perijinan akan kami berikan selama kamtibmas dapat dijaga dan kondusif”. Ungkap Iptu Nur Budi.

“Kami juga berharap peran perangkat desa dan seluruh warga agar dapat menjaga kamtibmas saat diadakan acara yang mengumpulkan warga”. Tambah Iptu Nur Budi.

Warga juga berharap dengan adanya kegiatan Jum’at Curhat kali ini, bisa lebih mendekatkan Polri dengan warga dan bisa membuat warga nyaman dalam menyampaikan aspirasinya berkaitan dengan kamtibmas.

“Dinamika permasalahan warga yang disampaikan pada acara akan segera kami koordinasikan serta kami juga berharap warga tidak bermain layang-layang dekat dengan jalur tegangan tinggi PLN.” Pungkas Iptu Nur Budi.