Polsek Sanankulon – Bertempat di Puskesmas Sanankulon, pagi tadi secara bergelombang anggota Polsek Sanankulon mengikuti kegiatan Vaksinasi. Jumat (26/2). Diawali oleh Kapolsek yang selanjutnya diikuti oleh anggota. Pemberian vaksin ini merupakan salah satu langkah atau upaya yang dinilai efektif untuk mencegah atau mengatasi pendemi covid-19 yang hingga saat ini belum berahir. Vaksin Covid-19 ini sudah mendapatkan sertifikasi halal dari Majelis Ulama Indonesia atau MUI dan persetujuan penggunaannya oleh Badan Pengawas Obat Dan Makanan.

Vaksinasi ini bertujuan untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 dengan mekanisme kerja adalah untuk membuat sistem kekebalan tubuh untuk mengenali dan mampu melawan saat terkena penyakit tersebut. Atau dengan kata lain vaksinasi merupakan prosedur pemberian suatu antigen penyakit, biasanya berupa virus atau bakteri yang dilemahkan atau sudah mati. Sebenarnya, sistem kekebalan tubuh seseorang terhadap suatu penyakit bisa terbentuk secara alami saat seseorang terinfeksi suatu virus atau bakteri. Namun demikian, infeksi virus Covid-19 ini memiliki risiko kematian dan daya tular yang tinggi. Oleh sebab itu maka diperlukan cara lain untuk membentuk sistem kekebalan tubuh yaitu pemberian vaksinasi.

Kapolsek Sanankulon AKP Wahono mengatakan bahwa walapun kita sudah menerima vaksin sebagai pelengkap upaya pencegahan terhadap penyebaran Covid-19, kita harus tetap menerapkan protokol kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan, juga menjaga jarak dan menghindari kerumunan. Harapannya kedepan apabila sebagian besar masyarakat sudah memiliki sistem kekebalan tubuh yang baik untuk melawan penyakit Covid-19 melalui vaksinasi tersebut, maka kegiatan sosial dan ekonomi masyarakat dapat kembali seperti sediakala. ungkap Kapolsek.