Untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran yang menimpa Klenteng Poo An Kiong di Jalan Merdeka Barat Kota Blitar, Polres Blitar Kota meminta bantuan tim laboratorium forensik dari Polda Jatim.

“Kita meminta bantuan Labfor Polda Jatim untuk mengetahui penyebab pasti kebakaran di Klenteng Poo An Kiong ,” terang Kapolres Blitar Kota AKBP Dr. Yudhi Hery Setiawan, S.I.K. M.Si.

Tim labfor dari Polda Jatim tiba di Kota Blitar pada hari ini langsung menuju TKP di Jalan Merdeka Barat Kota Blitar. Kabid Labfor Polda Jatim Kombes Sodiq Pratomo menjelaskan, dari lokasi kejadian tim labfor mengamankan sejumlah barang bukti. Salah satu benda yang dibawa oleh tim labfor yaitu Kabel, Blower dan sisa Abu Kebakaran.

“Kami kumpulkan barang bukti seperti Kabel, abu sisa kebakaran dan dua Blower kami bawa untuk diuji laboratorium” kata Kabid Labfor Polda Jatim, Kombes Sodiq Pratomo usai olah TKP di Klenteng Selasa, 23/11/2021.

Kombes Sodiq menambahkan, sejumlah barang bukti yang dibawa untuk diuji laboratorium itu ditemukan di sekitar titik awal api muncul di Klenteng Poo An Kiong. Dari hasil olah TKP, Tim Labfor memperkirakan titik awal api muncul di ruang utama sembahyang di bagian selatan.

“Titik awal api diketahui dari tingkat kerusakan yang mengarah di satu titik. Lokasi pertama api muncul dari ruang suci (ruang sembahyang) di bagian selatan,” ujarnya.

Dikatakannya, beberapa barang bukti akan diuji laboratorium untuk mengetahui penyebab kebakaran di Klenteng Poo An Kiong. Dari hasil uji laboratorium abu sisa kebakaran tersebut bisa diketahui peristiwa kebakaran itu disengaja atau tidak.

“dari hasil uji lab abu kami bisa tahu kebakaran itu ada unsur kesengajaan atau tidak. Apakah abu sisa kebakaran ada bensinnya atau tidak,” ujarnya

Kombes Sodiq juga belum bisa memastikan penyebab kebakaran di Klenteng Poo An Kiong, dan akan menunggu hasil uji laboratorium dari beberapa bukti yang diamankan.

“Kami belum bisa menduga penyebabmya kami akan menunggu hasil uji lab dulu” ujarnya.

Adapun langkah yang akan diambil oleh Polres Blitar Kota, menunggu hasil dari labfor. Selain itu pembersihan atau evakuasi barang di lokasi kejadian masih belum bisa dilakukan karena hingga saat ini lokasi kejadian masih digaris polisi.