Dalam rangka mengantisipasi gangguan Kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, personel Polsek Ponggok rutin laksanakan patroli maupun patroli dialogis pada kawasan SPBU yang ada di desa Ponggok wilayah Kecamatan Ponggok, Senin (05/05/2024).

Salah satu yang menjadi sasaran patroli sekaligus dialogis adalah kawasan SPBU, hal ini dilakukan guna mengantisipasi kejadian kejahatan.

Pada kesempatan dialogis tersebut personil Polsek Ponggok Aiptu Abd. Rofiq bersama Aipda Satriyo dan Briptu Andika menyampaikan pesan Kamtibmas kepada masyarakat agar waspada dan berhati hati jangan sampai lengah, kejahatan selalu mengintai kita, termasuk mengikuti SOP yang ada saat pengisian BBM matikan mesin kendaraan, hindari penggunaan handphone, jangan merokok dan apabila ada orang yang mencurigakan atau kejadian kriminal segera melaporkan ke Polsek Ponggok untuk segera ditangani.

Lebih lanjut Aiptu Abd. Rofiq juga menambahkan “kewajiban pengendara motor turun dari kendaraannya saat mengisi bensin merupakan salah satu Standar Operasional Prosedur (SOP) yang harus dilakukan. Di saat bersamaan, petugas SPBU yang bertugas juga diwajibkan menjaga kualitas pelayanan”, imbuhnya.