Polres Blitar Kota melombakan program kampung tangguh semeru Covid-19 sebagai bentuk rangsangan kepada masyarakat mengantisipasi penyebaran virus corona atau Covid-19. upaya kampung tangguh ini dilombakan justru tambah bagus karena akan menjadi spirit, menjadi semangat untuk bekerja lebih maksimal lagi. Lomba kampung tangguh semeru yang diadakan Polres Blitar Kota diadakan sebelum hari H peringatan hari Bhayangkara ke-74.

Kapolres Blitar Kota AKBP Leonard M. Sinambela, SH, SIK, MH mengatakan hampir setiap hari dirinya meresmikan keberadaan kampung tanggung dan melaksanakan asistensi kepada semua kampung tangguh di wilayah hukum Polres Blitar Kota. Setelah pelaksanaan asistensi, kampung tangguh yang berjumlah 10 kampung tangguh dilombakan untuk memperkuat dan merangsang keaktifan serta partisipasi masyarakat untuk mencegah penyebaran virus corona.

Kriteria yang dijadikan penilaian meliputi aspek kesehatan, aspek ekonomi sosial dan aspek keamanan. Kesiapan dari personil dan relawan yang mengawaki. Sarana dan prasarana bagiamana menyiapkan ruang isolasi, ketahanan pangan dan pengembangan umkm yang ada serta sistem yang dibangun. Juga inovasi yang telah dilaksanakan Bagaimana kampung tangguh tersebut membendung penyebaran Covid-19. Untuk juri yang dilibatkan terdiri dari Polri, TNI dan pemerintah kota maupun kabupaten serta dinas kesehatan.

Pada puncak peringatan hari Bhayangkara yang ke-74 pengumuman lomba kampung tangguh semeru diumumkan dan hadiah langsung diberikan oleh Kapolres Blitar Kota, Walikota dan Kasdim 0808 Blitar. Sebagai juara 1 lomba kampung tangguh diraih kampung tangguh semeru desa Bacem kecamatan Ponggok kabupaten Blitar, juara 2 diraih kampung tangguh semeru desa Slemanan kecamatan Udanawu kabupaten Blitar, dan juara 3 kampung tangguh semeru desa Kendalrejo kecamatan Srengat kabupaten Blitar. Untuk juara harapan 1 kampung tangguh semeru lingkungan Dongki kelurahan Kepanjen Kidul dan juara harapan 2 kampung tangguh semeru kelurahan Gedog kecamatan Sananwetan Kota Blitar.

Diharapkan untuk pemenang lomba kampung tangguh semeru ini dapat memotivasi kelurahan maupun desa lainnya membentuk kampung tangguh semeru sebagai upaya untuk mencegah dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 diwilayah hukum Polres Blitar Kota.
Tetap semangat dan berusaha untuk bersama sama cegah penyebaran virus corona dengan kampung tangguh semeru, pungkas Kapolres.