Minggu tgl. 11-Juni-2017, dalam rangka mengisi Ibadah bulan suci Ramadhan dan melaksanakan program unggulan nya kanit sabhara Polsek Ponggok IPDA M. Sultoni telah berkeliling wilayah hukum polsek Ponggok yg pada kesempatan ini singgah di wilayah timur tepatnya di desa Karang bendo di Mushola AL Huda seperti biasanya pada saat waktu dhuhur tiba IPDA M. Sultoni melaksanakan sholat Dhuhur berjamaah ,kebetulan yg hadir di Mushola tersebut,ada perangkat desa,tokoh agama Islam,tokoh masyarakat dan warga masyarakat lainya,usai melaksanakan sholat berjamaah IPDA M Sultoni berkesempatan untuk berdialogis,

Dalam dialogis nya mengingat didesa tersebut telah beberapa kali warganya kecurian sepeda motor dan sapi untuk itulah IPDA menyampaikan pesan agar semua elemen masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan terhadap pelaku kejahatan dg saling membantu dan mengawasi antar warga dan menghidupkan pos kamling pada malam hari juga menyampaikan pesan agar semua elemen masyarakat membantu Polri dalam mencegah dan menanggulangi adanya faham Radikalisme dan Terorisme juga adanya kelompok masyarakat yg tidak mengakui Pancasila sebagai dasar Negara Indonesia,

Menanggapi apa yg dilakukan oleh IPDA M. Sultoni ini bpk.Surani sbg tokoh masyarakat menyampaikan terimakasih dan sangat senang karena selama ini Mushola nya jarang mendapatkan kunjungan dan perhatian polisi,sehingga dg kehadiran polisi ini masyarakat menjadi lebih dekat dan akrab dengan demikian bila ada permasalahan yg ada di lingkungannya bisa di carikan solusinya bersama sama agar kamtibmas dilingkungan nya menjadi mantap dan kondusif,ungkapnya,menurut IPDA M. Sultoni ini merupakan bagian program unggulan nya yaitu Poso Mas,Polisi sobo masjid yg dilakukan nya setiap hari dg melaksanakan sholat berjamaah bersama sama warga masyarakat di Masjid atau di Mushola yg dikunjungi nya dg tujuan utama nya selain menjalin kemitraan dan silaturahmi juga menyampaikan pesan kamtibmas,pungkasnya,..sltn…