Polsek Sanankulon – Kanit Binmas Polsek Sanankulon Aiptu Sutomo dan Bhabinkamtibmas Bripka Slamet Pramono sedang melaksanakan patroli kemudian menjumpai petani yang sedang ada disawah. Kemudian petugas berhenti dan mendekat sekaligus dialogis menyampaikan himbaun kamtibmas. Jumat 26 Juli 2019.

Aiptu Sutomo selaku Kanit Binmas yang memimpin kegiatan patroli ini menyampaikan himbauan agar para petani mengawasi tumpukan jagung hasil panen mereka, termasuk sepeda motor yang mereka gunakan agar diparkir ditempat yang aman dan dikasih kunci tambahan agar terhindar dari pencurian. Kemudian petugas juga menghimbau untuk tidak membakar daun jagung yang sudah kering di bahu jalan karena bisa mengganggu pengguna jalan lainya. Warga masyarakat juga menyampaikan banyak terimakasih kepada Bapak Polisi yang sering singgah dan berbincang setiap bertemu dengan kami walaupun kami sedang di sawah tempat kami bekerja setiap hari tanpa ada rasa perbedaan.

Kapolsek Sanankulon AKP Agus Hendro Tri S, SH memerintahkan kepada segenap anggota di jajarannya agar tetap meningkatkan patroli dan menyampaikan himbauan kamtibmas kepada warga pada setiap kesempatan. Dengan mengintensifkan kegiatan patroli ini, jalinan kemitraan antara petugas dan masyarakat akan semakin erat. Hubungan emosional akan mudah terbentuk sehingga pelaksanakan tugas harkamtibmas yang diemban oleh Polri mendapat dukungan penuh serta peran aktif dari warga masyarakat. Selain itu tugas Polri untuk melindungi dan mengayomi masyarakat dapat terlaksana dengan baik. pungkas Kapolsek Sanankulon.