Polsek Sananwetan – Guna mencegah terjadinya tindak kriminalitas dan menjaga agar situasi kamtibmas tetap dalam keadaan aman dan kondusif, anggota Polsek Sananwetan melaksanakan patroli Bluelight di Makam Bung Karno, Terminal Patria dan di seputaran Jl. S. Supriadi, Kel. Bendogerit. Patroli dipimpin oleh Ka SPKT Aipda Dwi Cahyanto, dengan menggunakan mobil patroli Back Bone. Rabu (19/10/2022) malam.

“Patroli dalam rangka mengantisipasi gangguan Kamtibmas dan 3C di wilayah hukum Polres Blitar Kota khususnya di wilayah Polsek Sananwetan” kata Aipda Dwi Cahyanto.
Lebih lanjut Aipda Dwi Cahyanto  menjelaskan dengan melaksakanan patroli kita mengantisipasi dan mencegah terjadinya tindak pidana seperti pencurian, bencana kebakaran dan gangguan kamtibmas lainnya.

Sementara itu dilokasi berbeda Kapolsek Sananwetan Kompol Wahyu Satrio W, menjelaskan pelaksanaan patroli adalah kegiatan rutin yang dilakukan oleh anggota Polsek Sananwetan setiap hari khususnya pada malam hari terutama di jam jam rawan kriminalitas. Salah satunya adalah patroli dengan sasaran rumah kosong dan objek vital. Hal tersebut bertujuan untuk menjaga kamtibmas tetap dalam keadaan aman dan kondusif.
“Kita memberikan rasa aman dan tenang kepada warga yang sedang bepergian” tutur Kapolsek Sananwetan.