Polres Blitar Kota – Patroli Persawahan Anggota Polsek Srengat Polres Blitar Kota sambangi petani jalin silaturahmi sisipkan pesan Kamtibmas, Rabu (27/3/2019).

Kapolsek Srengat Polres Blitar Kota AKP Dorohman berkomitmen ciptakan kamtibmas diwilayah Kecamatan Srengat yang aman, tertib dan sejuk, untuk itu Kapolsek memerintahkan kepada Anggota Polsek Srengat untuk senantiasa melaksanakan giat patroli di perbankan, pertokoan, obyek vital, stasiun, SPBU, toko mas dan patroli pemukiman dan sambangi petani disawah.

Terkait patroli persawahan tersebut, Panit Binmas Ipda H. M. Ali Sukron SH. beserta anggota Polsek Srengat melaksanakan patroli persawahan dan sambangi petani berikan pesan kamtibmas diantaranya adalah terkait parkir sepeda motor dipinggir sawah harap dikunci stang, dan lebih aman lagi dikunci gembok pada bagian roda agar sepeda motor aman dari pencurian.

Ipda Ali menambahkan bahwa apabila masyarakat petani setelah selesai melaksanakan panen jangan membakar jerami dipinggir jalan yang bisa membahayakan keselamatan pengguna jalan karena rawan terjadi kebakaran dan asap yang timbul bisa mengganggu pernafasan serta menggangu penglihatan.

Dengan adanya patroli persawahan dan sambangi petani dapat mempererat tali silaturahmi serta dapat memberikan pemahaman kepada petani tentang kamtibmas. Masyarakat khususnya petani sangat mengapresiasi giat patroli persawahan tersebut, karena bisa membuat aman dan nyaman petani dalam bekerja di sawah.