www.proklamatornews.com – Hari Jum’at tanggal 01 Februari 2019, Polres Blitar kota melakukan pengibaran bendera merah putih setengah tiang sebagai wujud bela sungkawa atas meninggalnya almarhum Jenderal Polisi Purn. Prof. DR. Awaloedin Djamin, MPA, PhD yang merupakan mantan Kapolri periode tahun 1978 – 1982.

Almarhum meninggal dunia diusia yang ke-91 tahun, Kamis (31/1/2019) kemarin di RS. Medistra Jakarta. Atas jasa dan pengabdiannya yang sangat besar membuat keluarga besar Polri khususnya Polres Blitar Kota turut berduka cita atas meninggalnya alhmarhum.

Polres Blitar Kota dan jajaran pada hari Jum’at tanggal 01 Februari 2019 secara serentak melakukan sholat ghaib setelah sholat jum’at untuk menghormati dan juga mendo’akan beliau almarhum Jenderal Polisi Purn. Prof. DR. Awaloedin Djamin, MPA, PhD. Polri menjadi mandiri dan banyak melakukan perubahan diera kepempinan beliau. Sebagai generasi penerus Polri yang sekarang ini sudah selayaknya memberikan penghormatan terakhir yang setinggi tingginya.

Polres Blitar Kota dan jajaran berkomitmen untuk memajukan dan meningkatkan profesionalitas kinerja serta pelayanan kepada masyarakat sebagaimana moto kepolisian yang melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat. Almarhum Jenderal Polisi Purn. Prof. DR. Awaloedin Djamin, MPA, PhD akan selalu dikenang dan diingat jasa jasa beliau kepada institusi Polri atas sumbangsih dan pemikirannya untuk kemajuan Polri dimasa kepemimpinan beliau. Semoga diberikan tempat terbaik disisi NYA.