Sholat merupakan kewajiban bagi setiap umat muslim yang tidak boleh ditinggalkan tak terkecuali bagi Anggota polri yang sedang melaksanakan tugas untuk itu kapolsek sananwetan kompol Drs kadiso bersama Anggota di sela-sela melaksanakan tugas patroli mengamankan wilayah hukum polsek Sananwetan saat tiba waktu Sholat dhuhur memimpin langsung Anggotanya untuk sholat berjamaah di masjid Baitusholikhin di Jln Jawa lingkungan karanglo kelurahan Sananwetan kota blitar.senin (20/08/2018)

Sholat berjamaah selain untuk memakmurkan masjid juga dapat mempertebal keimanan dan ketaqwaan kita kepada Alloh Swt dan juga mempererat tali silaturohim dengan masyarakat,tokoh pemuda,tokoh masyarakat dan ulama.

Setelah melaksanakan Sholat Duhur secara berjamaah kapolsek Sananwetan dan Anggota selalu menyempatkan untuk berdialog dengan masyarakat dan tokoh masyarakat serta ulama guna menyampaikan pesan-pesan kamtibmas serta menyerap Aspirasi masyarakat untuk kemajuan polri menjadi lebih baik.

“Dukungan Dari ulama serta doa dari ulama dan masyarakat menjadi kekuatan bagi polri untuk dapat lebih menjaga keamanan,ketertiban serta dapat melindungi,mengayomi dan melayani masyarakat,Semoga wilayah hukum polsek Sananwetan yang Aman tentram serta kondusif ini dapat kita jaga dan kita pertahankan”Amin..Ucap kapolsek Sananwetan Kompol Drs.Kadiso.(ag)