Polsek Sukorejo Polres Blitar Kota – Polsek Sukorejo mendapatkan apresiasi dari para pedang Pasar Legi Kota Blitar, yang berada di Kelurahan Karangsari Kecamatan Sukorejo Kota Blitar atas kinerja menjaga situasi keamanan pasar. Rabu, 27 September 2023.

Masyarakat Kelurahan Karangsari menyampaikan ucapan terimakasih kepada patroli Polsek Sukorejo situasi gangguan Kamtibmas kondusif dan perlu kehadiran polri.

Demikian yang disampaikan ketika, Polsek Sukorejo melaksankan program ‘Jumat Curhat’ di Kelurahan Karangsari.

Kapolsek Kompol Imam Subechi, SH melalui Panit Binmas Aipda Sudadi mengatakan Program ‘Jumat Curhat’ yang digagas Mabes Polri ini diperuntukkan bagi Polda, Polres, hingga Polsek, untuk menerima masukan masyarakat.

“Supaya kepolisian menerima curhatan masyarakat terkait tugas anggota di lapangan termasuk memberi saran dan masukan atas hal yang dirasakan masyarakat,” kata Aipda Sudadi.

Dengan adanya Program Jum’at Curhat ada perwakilan masyarakat memberikan beberapa pertanyaan dan yang pertama bagaimana mengurus perpanjangan SKCK dan bagaimana cara mendapat SIM.
Menjawab keluhan dan pertanyaan dari masyarakat Silahkan datang ke Polsek dengan membawa SKCK lama dan foto 4×6 4 lembar dengan background warna merah dan untuk mengurus SIM silahkan datang mendaftar mengurus ke bagian pelayanan Polres Blitar dengan membawa Fc KTP, surat keterangan sehat dan hasil tes psikologi. Apabila bapak ibu ada kendala dalam tes praktek dan teori pengurusan SIM dapat mengikuti program pelatihan SILALU (Siapa Latihan Lulus Ujian) di Mapolres Blitar Kota setiap hari Rabu Sore.

Ia berharap dengan ada acara seperti ini, bisa dimaksimalkan masyarakat untuk menyampaikan keluhan yang dialaminya, dan bisa terjalin komunikasi baik.

“Kami berharap komunikasi yang aktif bersama warga bisa membuat kehadiran Polri di setiap aktifitas kegiatan masyarakat bisa bermanfaat,” ucapnya.

Menanggapi hal itu, Anggota Polsek Sukorejo melayani masyarakat dengan sepenuh hati yang berpakaian dinas dan pakaian preman antisipasi kejahatan di wilayah.