Polsek Sananwetan Polres Blitar kota Panit binmas Polsek Sananwetan Aiptu Rozik Sh bersama Bhabinkamtibmas kelurahan Karangtengah Bripka Heru Sancoko dan Panit Intel Aiptu Wahyu serta Panit lantas polsek Sananwetan Aiptu Turhamun melaksanakan kegiatan Sambang silaturahmi di kelurahan karang tengah kecamatan Sananwetan kota Blitar pada hari Senin tanggal 03 April 2023 pukul 12.00 Wib

Dalam kesempatan silaturahmi tersebut Panit binmas Aiptu Rozik beserta Anggota langsung di temui lurah Sananwetan Bpk Wawan di ruang kantor kelurahan karang tengah, Sekaligus perkenalan diri dari Aiptu Rozik yang mana sebagai Panit binmas Polsek Sananwetan yang baru menggantikan Ipda Loudvy Effendi.

Aiptu Rozik Sh Mengatakan “Kegiatan Silaturahmi ini Rutin dilaksanakan oleh Anggota Polsek Sananwetan hal ini bertujuan memperkuat sinergitas antara Polsek Sananwetan dengan unsur-unsur terkait guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Sananwetan, Sekaligus secara langsung mendengarkan keluh kesah yang terjadi di masyarakat khususnya di kelurahan karang tengah”.

“Syukur Alhamdulillah berkat Sinergitas oleh semua lapisan masyarakat yang ada di kelurahan baik dari tiga pilar (kelurahan, Babinsa dan bhabinkamtibmas) Situasi dan kondisi di kelurahan Karang tengah Dalam keadaan Aman terkendali, dan bersama Bpk lurah bapak Babinsa kami akan melaksanakan patroli bersama” Tambah Aiptu Rozik sh