Dinas Kesehatan Kota Blitar melaksanakan kegiatan Peningkatan Kapasitas Petugas Pelacakan Kotak/Tracer se Kota Blitar dalam rangka penguatan upaya pencegahan, pengendalian dan penanggulangan Covid-19 di Kota Blitar. Selasa (15/11/2022).

 

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung pertemuan PKPRI Jln Kalimantan Kec. Sananwetan Kota. Blitar. Adapun peserta kegiatan adalahBabinsa se Kota Blitar, Babinkamtibmas se Kota Blitar, Anggota BPBD Kota Blitar, Tracer Kecamatan dan Kelurahan se Kota Blitar.

 

Adapun pembicara/narasumber dalam kegiatan peningkatan kapasitas petugas Tracer yaitu Dr. Cahya (Epidemiolog dari Dinkes Provinsi Jatim), Dr. Dissie Laksmonowati Arlini (Kabid p2p Dinkes Kota Blitar), Drg. Siti Julaika (Kepala Puskesmas Sananwetan)

 

“Kegiatan ini di maksudkan untuk meningkatkan kemampuan dan kapasitas tracer guna mencegah, mengendalikan dan menanggulangi Covid-19 di Kota Blitar”, ungkap Dr Dissie.