Polisi antisipasi bencana alam dan kerawanan kriminalitas, sudah selayaknya kita menjaga diri dan keluarga dari bahaya bencana alam maupun kriminalitas yang terjadi nantinya. Antisipasi saja juga sangat mendukung sekali, oleh karena itu pihak Kepolisian melaluinya Polsek Udanawu turut turun ke jalan guna mencegah tindak Kriminal. Senin, 21 November 2022.

 

Seperti biasa menjelang sore hari selalu terjadi hujan di kawasan wilayah Udanawu. Dengan sigap anggota Polsek Udanawu melaksanakan patroli guna mengecek apakah terjadi bencana alam pohon tumbang, Banjir, atau atap rumah roboh, dll. Serta memantau situasi keamanan Desa-desa apakah sudah aman dari aksi pelaku kejahatan atau belum.

 

Mulai pukul 14.00 WIB patroli sudah diterbangkan menggunakan mobile Backbone. Supaya masyarakat dapat melihat langsung adanya polisi yang hadir di perkampungan. Situasi Udanawu aman terkendali dari hujan tadi tidak ada rumah yang rusak satupun. Perangkat Desa seluruhnya juga sudah melaporkan bahwa Desa aman. Hal positif ini dilanjutkan dengan berkeliling area perkampungan warga untuk melihat langsung.

 

Saat ini polisi memberikan himbauan kepada warga agar lebih hati-hati di area rumah sebab antisipasi orang yang ingin melakukan tindak kejahatan seperti mencuri, merampok dan mengincar h? benda-benda berharga. Maka arahan kepolisian ini harus lebih menyeluruh ke pelosok Desa. Persiapan sore sebelum matahari terbenam agar masyarakat dapat segera merapat ke rumah masing-masing dan berbaur dengan keluarga.

 

Menurut Kapolsek Udanawu AKP Anjun Sudaryanto, S.Sos “sudah musim hujan diharapkan masyarakat bisa menjaga diri dan keluarga dari bencana alam maupun aksi pelaku kejahatan. Apabila menemukan sesuatu dapat melaporkan ke Polsek tanpa dipungut biaya apapun. ” Ujar Kapolsek Udanawu