Polsek Wonodadi–Anggota Polsek Wonodadi Polres Blitar Kota di bawah pimpinan Ka SPKT Aiptu Affan dan Anggota melakukan patroli dialogis di pertokoan Pasar Gambar yang berada di wilayah Kecamatan Wonodadi Kab Blitar.
Selasa (16/05/2018) Patroli dialogis dilakukan sesuai perintah Kapolres Blitar Kota AKBP ADEWIRA NEGARA SIREGAR.,S.I.K,. M.S.i melalui Kapolsek Wonodadi AKP Yoni Sugiarto agar anggota di lapangan bertanggung jawab menjaga situasi Kamtibmas selama piket dan mengambil inisiatif untuk menciptakan situasi Kamtibmas yg kondusif paska terjadinya kerusuhan Mako Brimob Kelapa Dua Jakarta dan Bom di Wilayah Surabaya dan Sidoarjo.
Dalam patroli dialogis tersebut petugas Polsek menyarankan karyawan maupun pemilik toko emas yang berada di area pertokoan di Area Pasar Gambar untuk selalu waspada dan peka terhadap lingkungan sekitarnya
Petugas juga menyarankan agar memasang CCTV dan tidak menyimpan uang maupun perhiasan dalam jumlah banyak di toko.
“Selalu kordinasi dengan Polsek Wonodadi jika melihat potensi gangguan Kamtibmas, supaya segera ditanggulangi,” pesan petugas patroli Bripka Rosi Ronapasa.
Dengan dilaksanakannya patroli tersebut diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang melakukan aktifitas di area Pasar Gambar.
Patroli dialogis dengan warga petani berikan himbauan Kamtibmas antisipasi tindak kriminalitas di area persawahan
Patroli dialogis berikan himbauan Kamtibmas kepada nasabah bank yang melaksanakan transaksi keuangan
Patroli dialogis di area perbelanjaan warga berikan himbauan Kamtibmas kepada karyawan minimarket antisipasi tindak 3C
Patroli dialogis dengan warga yang melaksanakan siskamling beri himbauan Kamtibmas cegah tindak 3C