Polsek Udanawu – Sabtu malam Minggu tanggal 02 September 2023 di mulai pukul 20.00 Wib. Kegiatan hiburan masyarakat berupa elektun di gelar di lingkungan desa Mangunan Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-78 Tahun.

Bhabinkamtibmas Desa Ringinanom Bripka Darwanto hadir untuk mengamankan dan mengawal berlangsungnya kegiatan hiburan elektun tersebut selesai.

 

Selain itu Waka Polsek Udanawu Iptu Ali Sukron juga juga hadir di tengah tengah masyarakat desa Mangunan dalam rangka memback up pengamanan kegiatan elektun tersebut.

 

Sebelum acara di mulai Waka Polsek Udanawu naik ke atas panggung yang di dampingi oleh Kepala Desa Mangunan Bapak Sukamdi, Bhabinkamtibmas Desa Mangunan Bripka Darwanto, Babinsa Desa Mangunan Sertu Danis Dan ketua Panitia penyelenggara untuk memberikan himbauan kepada warga masyarakat yang menonton kegiatan hiburan elektun ini untuk saling menjaga keamanan dan ketertiban, jangan sampai ada keributan apapun.

 

Selain itu Waka Polsek juga mengingat apabila saat berlangsungnya elektun ini ada terjadinya kerusuhan ataupun tawuran maka kegiatan elektun akan dihentikan saat itu juga.

 

Saat ditemui Kapolsek Udanawu Akp. Gawik Wahyuti S.H. mengatakan bahwa “perayaan peringatan HUT RI yang ke-78 tahun di wilayah Udanawu masih ada, untuk itu kami dari Polsek Udanawu membagi tugas personil dalam pengamanan agar Kegiatan masyarakat tersebut bisa berlangsung dengan aman kondusif. Ungkapnya.

 

“Sementara sampai saat ini kegiatan sudah selesai tidak ditemukan adanya permasalahan, saya ucapkan terimakasih kasih kepada seluruh warga masyarakat untuk ikut serta menjaga keamanan dan ketertiban hingga wilayah hukum Polsek Udanawu Khususnya dan wilayah Blitar raya umumnya dalam keadaan aman kondusif.” Pungkasnya.