Bhabinkamtibmas Desa Jati Bripka Aris, menghadiri sekaligus melaksanakan pengamanan kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Bulan Ke-2 di Kantor Desa Jati Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar.
Dalam kegiatan pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ini di pimpin langsung oleh Kepala Desa Jati, serta dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Desa Jati dan Pendamping Kecamatan. Masyarakat berantusias dalam menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ini dari pemerintah.
Dengan pelaksanakan kegiatan pengawasan dan pengamanan pembagian BLT-DD bulan ke-2 tahun anggaran 2024 Desa Jati Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar, kepada 35 (Tiga Puluh Lima) warga masyarakat penerima BLT-DD, diharapkan dapat tersalurkan dengan tepat sasaran serta agar di pergunakan sebaik baiknya untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari- hari. Kegiatan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ini merupakan program pemerintah dengan tujuan untuk meringankan beban masyarakat.
Bhabinkamtibmas Desa Jati sekaligus menyampaikan pesan pesan Kamtibmas serta mengajak warga binaannya untuk bersama sama membantu Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta bekerjasama memberikan informasi dan perkembangan situasi Kamtibmas Desa Jati. Selain itu masyarakat juga dihimbau agar menuju kantor Polisi terdekat jika terdapat kerawanan tindak kriminalitas dan gangguan Kamtibmas.
PATROLI AREA PERSAWAHAN DAN PEMUKIMAN, PERSONIL POLSEK UDANAWU MONITORING SITUASI LINGKUNGAN
Anggota Patroli Polsek Udanawu Laksanakan Patroli Area Obvit Ciptakan Kambtibmas Yang Tertib
JELANG TAHUN BARU 2024 POLSEK UDANAWU TINGKATKAN PATROLI BLUE LIGHT.
Kapolsek Sukorejo Cek Anggota Yang Melaksanakan Pengaturan Pagi di Jalan Tanjung