Polsek Sukorejo – Bhabinkamtibmas Kelurahan Pakunden Bripka Dodik Kristiawan bersama Babinsa Serka Dwiyono bersinergi melaksanakan pembagian sembako kepada masyarakat yang kurang mampu di Kelurahan Pakunden Kecamatan Sukorejo Kota Blitar, Jum’at (22/05/2020).

Pemberian bantuan paket sembako berupa Beras, Mie, Minyak, Kecap Botol Besar, Telur di laksanakan di kantor Kelurahan Pakunden ini merupakan wujud nyata kepedulian Pemerintah terhadap masyarakat yang kurang mampu dalam menyikapi wabah Pandemi Covid-19.

Sedangkan data bansos yang di usulkan Kelurahan Pakunden Kecamatan Sukorejo Kota Blitar tahap 2 sebanyak 266 KK, dalam pelaksanaan pendistribusian sembako di saksikan Pemerintah Kelurahan Bhabinkamtibmas serta Babinsa di berikan kepada masyarakat yang kurang mampu sesuai data yang sudah di survei.

Pada kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas juga menghimbau kepada masyarakat binaan di kelurahan Pakunden agar mengikuti anjuran yang di tetapkan oleh Pemerintah dengan mengunakan masker, menghindari tempat kerumunan, sering mencuci tangan, serta tidak mudik untuk memutus mata rantai penyebaran Covid -19.