Polres Blitar Kota – Kapolsek Ponggok Iptu Sony Suhartanto, SH cek pengamanan pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2019. Bersama Danramil Ponggok Kapten Edy Prayitno memantau jalannya proses pemilihan di Kecamatan Ponggok.
Selasa, 15/10/2019
Pemantauan ini dilakukan untuk memastikan proses pilkades yang dilaksanakan oleh 9 Desa di wilayah Kecamatan Ponggok berlangsung tertib dan aman.
Kapolsek juga menyempatkan diri berbincang dengan masyarakat serta menyampaikan pesan agar tetap mengutamakan kerukunan dan persatuan. Kalah atau menang calon yang didukung jangan sampai membuat masyarakat terpecah belah.
Jika tidak puas, bisa disampaikan melalui saluran yang telah ditetapkan dengan tetap mengedepankan kesejukan dan kedamaian di tengah masyarakat.
Setelah tahapan pemungutan dilanjutkan penghitungan perolehan suara. Untuk menentukan siapa yang akan menjadi kades terpilih. Oleh karenanya saya minta kepada seluruh masyarakat agar tetap bersama-sama menjaga kerukunan, kesejukan dan kedamaian, pungkasnya Kapolsek.
(Hms/aluk)
Patroli malam di obyek vital SPBU antisipasi tindak kriminalitas malam hari di tempat ramai
Patroli dialogis dengan warga masyarakat berikan himbauan Kamtibmas antisipasi tindak kriminalitas di pemukiman warga
Pastikan Wilayah Terjaga Aman, Minggu Kasih Aman
Kegiatan pengamanan ibadah serta silaturahmi Kamtibmas dalam rangka kegiatan Minggu Kasih bersama warga