Polsek ponggok polres blitar kota patroli rutin yang diarahkan di areal persawahan dilaksanakan anggota piket hari selasa tanggal 13 pebruari 2018 sekira pukul 10.00 wib antisipasi pencurian kendaraan bermotor dan gangguan kamtibmas. 

Kegiatan pencegahan pencurian kendaraan bermotor di area persawahan dan perkampungan menjadi atensi polsek ponggok, oleh karena itu patroli diarahkan ke titik rawan dengan dialogis ke petani yang sedang menggarap sawahnya.
Dalam kesempatan itu, petani diberikan himbauan untuk selalu mengunci stang kendaraannya serta kalau perlu berikan kunci ganda atau kunci rahasia lainnya, dan dihimbau ada pengawasan ketika sepeda motor di parkirkan di pinggir jalan sawah yang jauh dari pandangan.
Hal ini dilakukan, karena maraknya aksi curanmor di persawahan dibeberapa daerah. 

Banyak aksi terjadi karena kelalaian pemilik kendaraan dalam mengamankannya. Dilihat dari kronologis yang seringkali terjadi kebanyakan pemilik kendaraan selalu menganggap remeh dan biasa hal seperti ini. Yang mana dapat dimanfaatkan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.

Petugas patroli dari kepolisian khususnya polsek ponggok berusaha untuk meminimalisir kejadian pencurian kendaraan bermotor yang mungkin terjadi di daerah ponggok dengan cara lebih proaktif dalam dialogis dengan masyarakat. Selalu berikan himbauan kamtibmas dan mengajak untuk menjadi polisi bagi diri sendiri maupun lingkungan. Berperan serta dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.    …..Prast.