Personil Polsek Sananwetan, Polres Blitar Kota dibawah Kendali Kanit binmas Polsek Sananwetan Iptu Soni S dan Kanit lantas Iptu Datuk beserta gabungan anggota Polsek dan Polres melaksanakan kegiatan Pengamanan misa minggu pagi di Gereja Santo Yusuf pada hari minggu pukul 06.00 Wib 23/06/2019

Bertempat di Gereja Santo Yusuf jalan Diponegoro Kota Blitar kegiatan peribadatan misa minggu pagi dihadiri sekitar 300 Jemaat.

Kegiatan pengamanan ini dilakukan untuk menciptakan rasa aman masyarakat dalam beribadah sekaligus agar masyarakat merasakan kehadiran Polri ditengah tengah kegiatan apapun yang dilakukan oleh masyarakat,Sebelum pelaksanaan ibadah di mulai Anggota polsek Sananwetan beserta anggota polres Blitar kota melaksanakan sterilisasi di sekitar gereja hal ini bertujuan untuk mengantisipasi hal-hal yang dapat mengganggu jalannya ibadah, Dalam sterilisasi tersebut tidak ditemukan barang atau benda yang mencurigakan.

“Bahwa setiap kehadiran anggota polisi ditengah masyarakat itu sudah merupakan sebuah panggilan tugas dan tanggung jawab kita sebagai anggota polisi dalam rangka melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, dalam rangka misa minggu pagi ini polsek sananwetan dan diback up oleh Polres Blitar Kota melaksanakan pengamanan digereja santo yusuf dan kita bisa melihat kegiatan ini berjalan dengan aman dan lancar, ujar Iptu Sony S setelah selesai kegiatan pengamanan.