Dalam rangka memperingati hari jadi kota blitar Polsek kepanjen kidul Polres blitar kota pada hari kamis tanggal 5 april 2018 wakapolsek kepanjen kidul polres blitar kota AKP Endang beserta panit lantas Ipda A. Rochan turut serta berpartisipasi dengan mengikuti kegiatan donor darah di stand bazar jadul PMI. Wakapolsek himbau dan ajak anggota polsek kepanjen kidul yang lain untuk turut serta  mengikuti giat sosial donor darah. Kegiatan donor darah tersebut adalah salah satu bentuk kepedulian sosial polri kepada sesama, seperti yang di contohkan oleh wakapolsek kepanjen kidul dan panit lantas. 

 

Kapolsek kepanjen kidul Kompol Supriyanto, SH saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa kegiatan tersebut adalah bentuk positif dari segi kemanusiaan dari polres blitar kota khususnya Polsek kepanjen kidul yang mana kegiatan donor darah tersebut dilakukan secara rutin oleh anggota polsek kepanjen kidul dalam tiap tri wulan sekali. Semoga yang sedikit ini dapat bermanfaat bagi yang membutuhkan. Senada dengan kapolsek kepanjen kidul, wakapolsek dan panit lantas mendukung kegiatan sosial yang seperti ini diharapkan rekan rekan dapat tergerak untuk berpartisipasi atas dasar kemanusiaan. Saling berbagi dan tolong menolong dalam hal kebaikan untuk sesama umat manusia sesuai slogan pmi setitik darahmu bermanfaat bagi yang membutuhkan.