Situasi kamtibmas masyarakat yang aman dan kondusif merupakan prioritas polsek Nglegok. anggota piket polsek Nglegok laksanakan patroli rutin baik siang maupun malam bahkan dini hari. seperti halnya hari kamis tanggal 10 Agustus 2017 sekitar pukul 23.00 wib langsung dipimpin KaSpk B Aiptu Seno Raharjo laksanakan patroli ke obyek vital perbankan utamanya yang ada mesin ATM serta kantor – kantor desa dan kantor pemerintahan antisipasi gangguan kamtibmas dan 3C. disela – sela kegiatan tidak lupa menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat yang ditemui untuk selalu menjaga keamanan baik pribadi maupun lingkungan.
Kapolsek Nglegok AKP Agus Hendro Tri S. SH menekankan kepada anggotanya untuk selalu waspada dan tingkatkan pelayanan kepada masyarakat secara ikhlas. berikan pelayanan dan pengayoman secara maksimal agar masyarakat merasa aman, nyaman dan tenang. guna mengurangi kesempatan bagi pelaku kejahatan dan tindakan kriminalitas yang mengancam.
Polsek Nglegok selaku penanggung jawab keamanan wilayah nglegok tidak henti – hentinya memberikan himbauan dan himbauan serta pencegahan kepada masyarakat yang tujuannya adalah demi terciptanyan situasi yang aman, nyaman serta kondusif. tidak lupa Aiptu Seno juga menyampaikan pihak keamanan ataupun polsek Nglegok tidak akan berhasil tanpa peran serta masyarakat. kami selalu berupaya yang terbaik untuk keamanan dilingkungan masyarakat. kerja sama yang telah terjalin baik dengan masyarakat sebagai indikasi yang baik serta positif guna mempertahankan situasi keamanan yang kondusif. serta tidak lupa memohon maaf karena belum bisa memberikan pelayanan yang maksimal. …..Prast.
Polsek Sukorejo Patroli Dialogis ke Pemukiman Warga Saat Siang Hari
Goyong Royong, Polisi Bersama TNI dan Warga Tangani Dampak Longsor di Trenggalek
Kapolres Sumenep Lepas Personel BKO Pengamanan Pilkada 2024 di Tiga Wilayah Kepulauan
Polda Jatim Berhasil Ungkap 28 Kasus TPPO, 41 Tersangaka Diamankan