Pada hari Minggu, 23 Maret 2025, Panit Binmas Polsek Sananwetan Aiptu Roziek Mustofa, S.H bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Klampok Aipda Didik Wijanarko melaksanakan kegiatan Minggu Kasih di rumah salah satu warga di Kelurahan Klampok Kec. Sananwetan, Kota Blitar. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Kepolisian terutama Polsek Sananwetandalam mempererat silaturahmi dengan masyarakat serta mendengarkan langsung aspirasi dan keluhan masyarakat untuk memperbaiki kinerja Polri kedepan khususnyaa di wilkum Polres Blitar Kota.

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh keakraban, Panit Binmas Polsek Sananwetan  Aiptu Roziek Mustofa, S.H menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, mengajak masyarakat untuk lebih aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, serta memberikan edukasi terkait pencegahan tindak kriminalitas, tak lupa Panit Binmas Polsek Sananwetan juga mengingatkan warga agar selalu menjaga toleransi antar umat beragama. Warga yang hadir juga diberikan kesempatan untuk menyampaikan permasalahan yang terjadi di lingkungan mereka, yang kemudian ditanggapi dengan solusi serta himbauan oleh pihak kepolisian.

Dengan adanya kegiatan Minggu Kasih ini, diharapkan hubungan antara polisi dan masyarakat semakin erat, serta tercipta lingkungan yang aman dan kondusif. Kepolisian terutama Polsek Sananwetan berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat guna memberikan pelayanan yang terbaik demi terciptanya keamanan dan ketertiban Bersama.