Ps Kanit Intelkam Polsek Ponggok Aipda Kukuh melaksanakan kegiatan sambang dan penggalangan tokoh pemuda Sdr. Gaguk dan Sdr. Wandri selaku koordinator tim sepak bola Aswaja Desa Ponggok.
Demi terwujudnya situasi yang kondusif, Aipda Kukuh melaksanakan sambang terhadap Sdr. Gaguk dan Sdr. Wandri selaku koordinator tim sepak bola Aswaja Desa Ponggok terkait pelaksanaan Final Sepak bola di Desa Pakisrejo Kec. Srengat Kab. Blitar dengan memberikan himbauan dan pesan-pesan Kamtibmas, agar aktifkan kembali pos ronda dan ikut menjaga lingkungan antisipasi tindak kriminalitas.
Aipda Kukuh koordinasi pelaksanaan Final hari Rabu, 09 Oktober 2024 jam 15.00 wib di lapangan Desa Pakisrejo Kec. Ponggok Kab. Blitar, Final mempertemukan tim sepak bola Desa Ponggok vs Desa Sidorejo (Kec. Ponggok).
Mengingat pertandingan final , maka tim peserta akan didukung oleh supporter dalam jumlah banyak, sehingga untuk keamanan supporter dalam perjalanan diperlukan pengawalan dan pengamanan dari Polsek Ponggok, Mengingat siapapun pemenangnya dalam laga final tersebut berasal dari wilayah Kec. Ponggok (Ponggok vs Sidorejo). Sebagai bentuk upaya Cipta Kondisi Kamtibmas dalam tahapan Pilkada 2024 di wilayah Kec. Ponggok Kab. Blitar.
ANGGOTA POLSEK UDANAWU LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT PADA TEMPAT RAWAN LAKA, SETELAH DI GUYUR HUJAN.
Petugas Patroli Polsek Udanawu Monitoring Area Persawahan Dan Pemukiman Guna Tingkatkan Keamanan
Personil Polsek Udanawu Pastikan Kegiatan Sholat Jumat di Masjid Al-Qodiriyah Desa Slemanan Berlangsung Aman Dan Tertib
Patroli Area Objek Vital Wilayah Udanawu Tingkatkan Keamanan Dan ketertiban Tempat Umum