Surabaya- Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta menerima kunjungan kehormatan Panglima Divisi (Pangdiv) II Komando Strategis Angkatan Darat (Kostrad) Mayjen TNI Dwi Wahyu Winarto, S.Ip., M.M., M.Tr, pada hari Rabu (13/4/2022) di Ruang Kerja Kapolda Jatim.
Kunjungan kehormatan Pangdiv II Kostrad tersebut disambut hangat oleh Kapolda Jatim yang didampingi Pejabat utama polda jatim. Dalam kunjungannya Pangdiv II Kostrad datang bersama Asisten Teritorial Kasdivif II Kostrad Kol Inf Ade Rizal dan Asisten Logistik Kasdivif II Kostrad Kol Inf Edison Sinabuntar.
Kegiatan kunjungan kehormatan Pangdiv II Kostrad tersebut bertujuan untuk meningkatkan sinergitas TNI-Polri dan mempererat Silaturahmi antara polda jatim serta jajaran dengan Divisi II Kostrad serta jajaran.
Kunjungan ini disambut dengan tangan terbuka oleh Kapolda Jatim serta Kapolda Jatim juga mengucapkan terima kasih atas kunjungan Pangdiv II Kostrad, sebagai bentuk sinergitas antar instansi pemerintah demi kemajuan dan kelancaran pelaksanaan tugas masing-masing.
Diharapkan, dengan kunjungan ini dapat mempererat silaturahmi, serta meningkatkan sinergitas keduanya, untuk menciptakan situasi Kamtibmas di Jatim semakin aman, kondusif dan lebih baik kedepannya.
Kegiatan diakhiri dengan foto bersama dan penyerahan cendera mata sebagai bentuk sinergitas antara Divif II Kostrad dengan Polda Jatim.
Anggota Polsek Udanawu Tingkatkan Patroli Obyek Vital Pada Malam Hari Antisipasi Kriminalitas.
MENDEKATI PILKADA SERENTAK, POLSEK UDANAWU TINGKATKAN PATROLI BLUE LIGHT UNTUK CIPTAKAN RASA AMAN BAGI MASYARAKAT
Jelang Pilkada Serentak 2024, Polsek Udanawu Bersama Muspika Udanawu Gelar Doa Bersama
BHABINKAMTIBMAS DIALOGIS, LARANG PEMILIK BENGKEL JUAL KNALPOT YANG TIDAK SESUAI SPESIFIKASI