BLITAR – Dalam rangka mendukung program pemerintah tentang percepatan Herd Immunity, Polres Blitar Kota terus gencarkan vaksinasi covid-19. Gerai Vaksin Presisi yang berada di Gedung Graha Patria jalan Cokroaminoto Nomor satu, Kelurahan Kepanjenlor, Kecamatan Kepanjenkidul, Kota Blitar, hari ini melayani sebanyak 750 dosis untuk masyarakat umum, baik warga Kota maupun Kabupaten Blitar (21/09).
Kegiatan yang dimulai dari tahapan pendaftaran, Skrinning, Vaksinasi hingga observasi pasca vaksinasi dilakukan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Petugas vaksinator sendiri merupakan Anggota Urkes Klinik Pratama Polres Blitar Kota sedangkan bagian Pendaftaran di bantu dari Anggota Polri dan ASN Polres Blitar Kota.
“Hari ini dilaksanakan vaksinasi dosis pertama maupun dosis kedua untuk masyarakat umum di Gerai Vaksin Presisi. Jumlah keseleruhan hari ini di lokasi Gerai Vaksin Presisi tepatnya di Gedung Graha Patria yaitu 750 dosis,” jelas Kapolres Blitar Kota AKBP Dr. Yudhi Hery Setiawan, S.I.K., M.Si melalui Paur Humas Iptu Ahmad Rochan.
Polres Blitar Kota dan Pemerintah Kota Blitar berharap kegiatan ini merupakan dukungan masyarakat untuk ikut mensukseskan program vaksinasi covid-19 yang terus berlangsung demi kesehatan dan keselamatan masyarakat Indonesia khususnya di Kota Blitar.
Kapolres Blitar Kota AKBP Dr. Yudhi Hery Setiawan, S.I.K., M.Si. berterimakasih kepada seluruh masyarakat yang telah menyediakan waktunya untuk hadir dan rela antri untuk mendapatkan vaksin covid-19, dengan ini berarti masyarakat telah ikut mendukung program pemerintah tentang percepatan herd immunity dan juga dalam upaya atau ikhtiar bersama mengakhiri pandemi covid-19.
Bhabinkamtibmas Polsek Sukorejo Giat Jumat Curhat Bersama Warga Karangsari
Polsek Wonodadi Melaksanakan Patroli Dialogis Di wilayah hukumnya
Minggu Kasih Silaturahmi Bersama Komunitas Olahragawan Bela Diri
Bhabinkamtibmas Polsek Sukorejo Laksanakan Giat Jumat Curhat Bersama Warga Karangsari