Nglegok – Polsek Nglegok Polres Blitar Kota laksanakan giat patroli rutin untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya gangguan kamtibmas ditengah pandemi virus corona dan menjaga situasi kamtibmas diwilayah hukum Polsek Nglegok tetap aman dan kondusif. hari Jum’at tanggal 08 Mei 2020, anggota patroli Polsek Nglegok mengarahkan patroli ke Posko relawan Covid-19 desa Sumberasri. Polsek Nglegok mengapresiasi masyarakat dan pemerintahan desa Sumberasri yang tanggap terhadap situasi dan kondisi saat ini yaitu pandemi virus corona.
Polsek Nglegok berharap dengan didirikannya posko relawan Covid-19 di didesa Sumberasri, dapat secara bersama sama mengawasi dan melaporkan apabila diketahui adanya pendatang, pemudik atau kerabat dari warga yang baru datang dari luar kota. Sesuai himbauan dari pemerintah, setiap pendatang atau warga yang baru datang dari luar kota apalagi zona merah wajib untuk melapor dan diperiksa kondisi kesehatannya sebagai upaya untuk mencegah penyebaran virus corona di wilayah desa Sumberasri dan apabila diperlukan segera lakukan isolasi mandiri.
Giat Patroli Obvit ATM dan Area Perbankan di Wilayah Hukum Polsek Wonodadi
Kegiatan Minggu Kasih di wilayah Hukum Polsek Wonodadi
CIPTAKAN SITKAMTIBMAS YANG AMAN DAN KONDUSIF POLSEK KEPANJENKIDUL GELAR MINGGU KASIH DI GEREJA EBENHEIZER JL P SUDIRMAN KOTA BLITAR
Melalui Minggu Kasih Polsek Sukorejo dengarkan Uneg Uneg dari Jemaat Gereja Santa Maria