Sanankulon – Kemaren sore, Sabtu tanggal 9 Maret 2019, bersamaan dengan waktu sholat Magrib, rombongan dari Satbinmas Polres Blitar Kota bersama jajaran Muspika Kecamatan Sanankulon sengaja datang di Masjid Baitul Huda untuk mengisi acara Silaturahmi Kamtibmas Polres Blitar Kota. Kegiatan tersebut dipimpinlangsung oleh Kasat Binmas Polres Blitar Kota AKP Endang. Sedianya memang kegiatan ini langsung dipimpin oleh bapak Kapolres, tetapi beliau bapak Kapolres ada kegiatan lain yang tidak dapat ditinggalkan, namun demikian tidak mengurangi hikmat serta makna dari acara dimaksud.
Kegiatan diawali dengan sholat Magrib berjamaah dan dilanjutkan dengan majelis yang berisi himbauan himbauan kamtibmas utamanya sebagai bekal menghadapi event demokrasi berupa pemilu, pemilihan wakil rakyat tingkat daerah hingga pusat serta pemilihan Presiden dan Wakil Presiden. Keamana dan ketertiban dalam bermasyarakat merupakan modal yang mendasar untuk kelangsungan hidup serta merupakan harta yang berharga sehingga kerukunan dan keharmonisan akan tetap terjaga. Oleh sebab itu, kehawatiran kita semua adalah hanya karena berbeda pilihan saat pemilu nanti akan mengorbankan kerukunan, keamanan dan ketertiban dalam bermasayarakat. Sekali jangan sampai hal itu terjadi, beda pilihan dan beda pendapat merupakan hal yang wajar, namun demikian harus disertai dengan pemahaman yang bijak dan dewasa, jangan sampai hanya karena kita berbeda pilihan, kerukunan antar sesama akan menjadi seuah taruhannya.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian tali asih dari Satbinmas Polres Blitar Kota kepada Takmir Masjid Baitul Huda yang diterima oleh bapak Kyai Haji Muhtarom. Ini merupakan cermin kepedulian dari Polres Blitar Kota untuk kesejahteraan umat. Nilainya memang tidak seberapa, namun demikian ini adalah perwujudan kepedulian Polri kepada masyarakat. Kaena Polri sangat membutuhkan dukungan dari masyarakat utamanya dalam menghadapi Pemilu 2019 mendatang. Tanpa adanya keterlibatan masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda serta segenap elemen masyarakat mustahil Polri dapat berhasil. Semoga masyarakat kita semua dapat tetap hidup rukun dan damai baik menjelang, saat Pemilu maupan nanti pasca pesta demokrasi yang digelar tanggal 17 April mendatang. Semoga persatuan dan kesatuan, kerukunan dan perdamaian senantiasa menghiasi setiap langkah kita untuk memajukan Bangsa Indonesia tercinta ini. amin.
Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana
Polri Berhasil Ungkap 397 Kasus TPPO dan 482 Tersangka, Selamatkan 904 Korban dalam Sebulan
ANGGOTA POLSEK UDANAWU LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT PADA TEMPAT RAWAN LAKA, SETELAH DI GUYUR HUJAN.
Petugas Patroli Polsek Udanawu Monitoring Area Persawahan Dan Pemukiman Guna Tingkatkan Keamanan