Srengat – Banyaknya permasalahan yang terjadi ditengah masyarakat dan untuk mempermudah komunikasi, Polri khususnya Polres Blitar Kota Polda Jatim melaksanakan program “Jumat Curhat” dimana mengharuskan para Pimpinan Polri dari tingkat Pusat, Daerah sampai pada tingkat Polsek terjun langsung ke masyarakat.

Hal tersebut diatas juga dilakukan langsung oleh Kapolsek Srengat Kompol Priyono,SH. bersama warga linkungan Tangsi Kelurahan Srengat Kecamatan Srengat, Jumat, 05 Juli 2024.

 

Kegiatan ini di laksanakan di Gedung Serbaguna kantor Kecamatan Srengat Kabupaten Blitar.

 

Kapolsek Srengat berkomunikasi langsung bersama Perwakilan perangkat desa se-Kecamatan Srengat untuk mendengar keluhan dan curhatan seputar permasalahan yang terjadi seperti yang di sampaikan oleh salah satu perangkat desa yang menyampaikan keluhan dari warganya bahwa sulitnya membuat SIM baru.

 

Mendengar keluhan warga tersebut, Kapolsek menjelaskan bahwa Polres Blitar Kota memiliki Program SILALU (Siapa Belajar Lulus) yang dilaksanakan setiap hafi rabu sore, yang mana nantinya akan didampingi oleh anggota Satuan Lalulintas Polres Blitar Kota.

 

Di akhir kegiatan, Kapolsek Srengat menghimbau kepada masyarakat agar melaporkan kepada Bhabinkamtibmas, Babinsa atau Pemerintah apabila ada permasalahan yang terjadi, sehingga dapat tercipta situasi kamtibmas tetap kondusif.