Polsek Kepanjen Kidul Polres Blitar Kota pada hari senin tanggal 10 februari 2020 bertempat di SD Kepanjen lor 1. Jl. Masjid Utara gang 1 kelurahan Kepanjen Lor kecamatan Kepanjen Kidul laksanakan giat musyawarah untuk mediasi permasalahan yang terjadi di sekolahan.
Hadir dalam musyawarah Bhabinkamtibmas kelurahan Kepanjen lor Bripka Robet Johan, Bripka Anisa Saraswati, Aiptu Saiful, Sdri Nur Hayati ( ibu korban an. Ilham ), Sdri Yunani ( ibu dari pelaku an.Nizam ), Sdri Devi ( ibu pelaku an. Fahrul ), Sdri Taminah ( ibu pelaku an. Alvaro) dan Ibu Endarwati ( kepala sekolah SD Kepanjen lor 1).
Dijelaskan permasalahan terjadi pada hari Jum’at tanggal 08 Februari 2020, sekitar pukul 10.00 Wib. Dari beberapa pelaku melakukan penganiayaan / memukul kepada korban an. Ilham Nizar yang mengenai perut dan tangan. Sehingga menyebabkan korban kesakitan dan trauma masuk sekolah.
Dalam mediasi pada hari Senin kedua belah pihak sepakat untuk permasalahan di selesaikan secara kekeluargaan dan pelaku berjanji tidak akan mengulangi perbuatannya kembali. Serta memberikan penekanan kepada orang tua agar lebih mawas diri dan proaktif mendidik anak anaknya serta dapatnya lebih mengawasi baik pendidikan maupun pergaulan sehari hari.
Giat Patroli Obvit ATM dan Area Perbankan di Wilayah Hukum Polsek Wonodadi
Kegiatan Minggu Kasih di wilayah Hukum Polsek Wonodadi
CIPTAKAN SITKAMTIBMAS YANG AMAN DAN KONDUSIF POLSEK KEPANJENKIDUL GELAR MINGGU KASIH DI GEREJA EBENHEIZER JL P SUDIRMAN KOTA BLITAR
Melalui Minggu Kasih Polsek Sukorejo dengarkan Uneg Uneg dari Jemaat Gereja Santa Maria