Wonodadi, 12 April 2025 — Dalam rangka mendukung kelancaran kegiatan masyarakat pasca Idul Fitri, Polsek Wonodadi melaksanakan pengamanan kegiatan Halal Bihalal yang diselenggarakan oleh Nahdlatul Ulama (NU) dan Majelis Wakil Cabang (MWC) di wilayah hukumnya, pada Sabtu, 12 April 2025 pukul 10.00 WIB.

Kegiatan tersebut berlangsung di MI Miftahul Huda, Desa Tawangrejo, Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar. Acara Halal Bihalal dihadiri oleh para tokoh agama, pengurus NU, serta warga setempat, yang berkumpul dalam suasana penuh kebersamaan untuk mempererat silaturahmi.

Polsek Wonodadi menurunkan personel untuk melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi acara. Selain itu, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap menjaga ketertiban dan keamanan selama kegiatan berlangsung.

Dari hasil pengamanan, kegiatan Halal Bihalal berjalan aman, tertib, dan terkendali. Kehadiran aparat kepolisian disambut positif oleh masyarakat, serta turut menciptakan suasana yang kondusif dan nyaman selama jalannya acara.