Wonodadi, 9 April 2025 — Untuk memastikan keamanan di lingkungan perbankan, Polsek Wonodadi melaksanakan kegiatan patroli objek vital (obvit) pada pukul 12.45 WIB.
Patroli dilaksanakan di Bank Jatim yang terletak di wilayah Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar. Kegiatan ini merupakan bagian dari langkah antisipasi terhadap potensi gangguan kamtibmas, terutama kejahatan 3C (Curat, Curas, dan Curanmor), yang sering kali menyasar area perbankan.
Petugas dari Polsek Wonodadi melakukan pemantauan situasi sekitar, memastikan aktivitas transaksi berjalan aman, serta memberikan imbauan kepada nasabah dan petugas keamanan agar selalu waspada terhadap tindak kriminalitas.
Kegiatan patroli berjalan dengan aman, tertib, dan terkendali. Kehadiran aparat kepolisian di lokasi memberikan rasa aman kepada masyarakat dan menunjukkan komitmen Polri dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayah hukum Polsek Wonodadi.
Kapolda Jatim Pimpin Sertijab Kapolres Jember, SekaligusTinjau Lahan untuk SPN
Perkuat Silaturahmi Polres Mojokerto bersama MUI Gelar Halal Bihalal
POLSEK SUKOREJO PATROLI MINIMARKET BERIKAN SEDIKIT HIMBAUAN KAMTIBMAS
Polsek Sukorejo Patroli Dialogis dengan Satpam di Bank BRI Unit Jalan Tanjung