Pada hari Minggu, 17 November 2024, pukul 08.00 WIB hingga selesai, Polsek Wonodadi melalui Bhabinkamtibmas Desa Salam, Bripka Indra A., melaksanakan kegiatan sosialisasi kepada para petani di persawahan Desa Salam, Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar. Sosialisasi ini bertujuan mempersiapkan lahan pertanian untuk mendukung ketahanan pangan dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden RI.
Dalam kegiatan ini, Bripka Indra A. tidak hanya memberikan penyuluhan terkait pengelolaan lahan pertanian tetapi juga turut membantu penanaman bibit cabai bersama petani. Hal ini menunjukkan sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam mewujudkan keberhasilan program ketahanan pangan di wilayah hukum Polsek Wonodadi.
Kegiatan ini berlangsung dengan aman, tertib, dan terkendali. Kehadiran Polsek Wonodadi di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan motivasi bagi para petani untuk lebih semangat dalam mendukung program pemerintah sekaligus meningkatkan hasil produksi pertanian di Desa Salam.
Patroli Obvit ATM dan Area Perbankan di Wilayah Polsek Wonodadi
Kegiatan Minggu Kasih diwilayah Hukum Polsek Wonodadi
GIAT PELANTIKAN PIMPINAN RANTING MUSLIMAT NU 2024 – 2029 KECAMATAN WONODADI DI WILAYAH HUKUM POLSEK WONODADI
Polsek Wonodadi Melaksanakan Patroli OBVIT SPBU untuk Antisipasi Kejahatan dan Menjaga Keamanan di wilayah hukumnya