Wonodadi, 16 Maret 2025 – Dalam rangka mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, Polsek Wonodadi Polres Blitar Kota melaksanakan kegiatan Minggu Kasih di Gereja Santa Philipus, Desa Tawangrejo, Kecamatan Wonodadi, Kabupaten Blitar, pada Minggu pukul 07.30 WIB hingga selesai.
Kegiatan ini dihadiri oleh Ps. Kanit Binmas Polsek Wonodadi dan jemaah Gereja Santa Philipus. Tujuan utama dari Minggu Kasih adalah untuk mendekatkan kepolisian dengan masyarakat, khususnya jemaah gereja, serta mendengarkan aspirasi, masukan, dan keluhan yang berkaitan dengan pelayanan kepolisian di wilayah hukum Polsek Wonodadi.
Dalam kesempatan tersebut, petugas kepolisian juga memberikan himbauan kamtibmas kepada jemaah agar senantiasa menjaga kerukunan antarumat beragama serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif di Kecamatan Wonodadi.
Kegiatan berlangsung dengan lancar dan mendapat sambutan positif dari para jemaah. Tidak ada kejadian menonjol selama pelaksanaan, dan situasi tetap aman serta kondusif.
Polsek Wonodadi berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat melalui berbagai kegiatan, guna meningkatkan sinergi dan kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian.
PATROLI PENJUAL TAKJIL RAMADHAN ANTISIPASI LAKA LANTAS DAN 3C DI WILAYAH HUKUM POLSEK WONODADI
POLSEK WONODADI MELAKUKAN PATROLI OBVIT DI PASAR GAMBAR ANTISIPASI 3C
Polsek Wonodadi Patroli Antisipasi Ronda Sahur dengan Sound System dan 3C
KRYD Polresta Banyuwangi Gencarkan Patroli Cegah Aksi Premanisme Jelang Lebaran