Polsek Udanawu mengamankan jalannya vaksinasi Covid-19 untuk membantu warga lansia dan rentan Desa Jati, dalam rangka percepatan imunitas tubuh untuk kekebalan terhadap virus Corona, di wilayah Udanawu khususnya Puskesmas rutin melakukan vaksinasi di berbagai tempat dengan diamankan Polsek Udanawu untuk kelancaran kegiatan. Hari ini Rabu, 20 April 2022 telah dilaksanakan pemantauan dan pengawasan vaksin Covid-19 di Desa Jati Kec. Udanawu.

 

 

Dengan dihadiri oleh 4 personil Polsek Udanawu serta mobile Backbone turut hadir dalam kegiatan Vaksinasi di kantor Desa jati, bersama dengan Kapuskesmas Udanawu dan Kades Jati mengecek proses pendaftaran hingga penyuntikan vaksin kepada penerima lansia. Karena kegiatan bersamaan dengan posyandu lansia namun disasar vaksinasi covid juga. Jadi terpantau ramai namun bisa terkendali, para lansia ini ada yang vaksin dosis kedua ada juga yang vaksin booster. Dengan semangat melawan virus yang merebak di Indonesia para lansia datang di kantor Desa Jati untuk posyandu sekaligus vaksin.

 

Dikarenakan kekurangan vaksin dari Puskesmas memang untuk lansia sangat rendah, untuk itu dengan berbagai cara KA Puskesmas mengupayakan saat posyandu lansia di setiap Desa bisa di sasar vaksin juga. Anggota Polsek Udanawu turut membantu lansia yang kesusahan berjalan maupun mengarahkan ke meja pendaftaran dengan baik. Meskipun tubuh mulai rentan namun semangat mereka tetap tinggi, dari hasil jumlah vaksin hari ini mencapai 67 orang di Desa Jati dan 61 orang di Puskesmas (terdapat 2 lokasi hari ini).

 

Anggota Polsek Udanawu juga menghimbau untuk selalu menerapkan protokol kesehatan memakai masker kemana pun, yang tidak memakai masker diberikan masker gratis oleh anggota Polsek Udanawu sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat, dan juga menegur agar selalu pakai masker. Karena dalam mobil Backbone pasti siap masker untuk mengantisipasi bila menemui warga yang tidak pakai masker.

 

Menurut Kapolsek Udanawu AKP Anjun Sudaryanto, S.Sos “kehadiran Anggota Polsek Udanawu dalam proses vaksinasi di wilayah Udanawu adalah kewajiban sebagai dukungan kepada pemerintah dalam memberantas penyebaran virus Covid-19, juga penerapan memakai masker dan vaksinasi menjadi senjata terakhir dalam melawan virus ini. Untuk itu kami sudah memerintahkan Anggota untuk selalu hadir dalam kegiatan Vaksinasi”. Ujar Kapolsek Udanawu.