Polsek Udanawu, terus gencar melaksanakan himbauan tentang penerapan protokol kesehatan yang harus diterapkan oleh semua orang dalam menjalankan adaptasi kebiasaan baru. Ops Yustisi di laksanakan baik oleh personil Polsek Udanawu Polres Blitar Kota yang terus peduli kesehatan, keselamatan dan memperhatikan di wilayahnya. Rabu, (27 Januari 2021)
Mendukung langkah Pemerintah, untuk memutus mata rantai penyebaran virus covid-19, seluruh jajaran Polsek Udanawu Polres Blitar Kota dengan bersinergi bersama TNI kompak laksanakan Ops Yustisi sampaikan himbauan akan bahaya penyebaran virus corona kepada masyarakat, baik secara door to door atau masyarakat yang ditemukan saat melintas di jalan dan sedang melaksanakan aktivitas diluar rumah namun tidak patuh dalam penerapan prokes.
Sehingga secara persuasif mengajak warga masyarakat, untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, jaga jarak, rajin cuci tangan pakai sabun, dan terapkan pola hidup sehat serta didukung komsumsi vitamin, agar imunitas tubuh kuat.
Dengan adanya kegiatan Operasi Yustisi ini, personil berharap kepada Masyarakat di wilayah Kabupaten Blitar membiasakan disiplin diri dengan mematuhi dan menerapkan Prokes. Mengingat wilayah Kab. Blitar dengan kondisi zona Merah,dan korban dari wabah Covid -19 ini terus meningkat hari demi hari.
Patroli siang di area wisata antisipasi tindak kriminalitas 3C dan berikan rasa aman bagi pengunjung tempat wisata
Patroli dialogis dengan pemilik toko emas berikan himbauan antisipasi tindak kriminalitas 3C saat hari libur
Himbauan Kamtibmas kepada karyawan minimarket antisipasi tindak kriminalitas 3C di area perbelanjaan
Patroli malam di obyek vital SPBU antisipasi tindak kriminalitas malam hari di tempat ramai