Personel Polsek Udanawu Polres Blitar Kota pagi hari ini melaksanakan pengamanan sholat Idul Adha 1440 H di Pondok Pesantren Mambaul Hikam Mantenan Udanawu Kecamatan Udanawu, Kabupaten Blitar. Minggu ( 11/08/2019 ).
Dalam perayaan hari raya Idul Adha atau hari raya kurban ini, masyarakat dibeberapa Desa wilayah Kecamatan Udanawu Kabupaten Blitar, menuju ke Pondok Pesantren Mambaul Hikam Mantenan Udanawu untuk melaksanakan Sholat Idul Adha.
Kegiatan pengamanan Sholat Idul Adha 1440 H oleh personil Polsek Udanawu Polres Blitar Kota ini bertujuan untuk mengatisipasi adanya kriminalitas, seperti pencurian pencopetan dan tindak kejahatan lain serta memberikan rasa aman dan kelancaran bagi para jamaah.
Kapolsek Udanawu Polres Blitar Kota AKP Wahyu Satrio W mengatakan, “personel Polsek Udanawu Polres Blitar Kota yang dilibatkan dalam pengamanan Sholat Idhul Adha, bertujuan untuk memberikan rasa aman dan kenyamanan bagi masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah sholat Ied.
“Dan saya selaku kapolsek Udanawu Polres Blitar Kota mengucapkan banyak terima kasih kepada personil yang melaksanakan rangkain pengamanan Sholat Idul Adha 1440 H dan ini mulai tadi malam sampai siang ini, dan itu merupakan salah satu wujud pelayanan kami kepada masyarakat” imbuh Kapolsek Udanawu Polres Blitar Kota AKP Wahyu Satrio W.
Respon Cepat Laporan Warga Polisi Berhasil Ringkus Tersangka Curanmor di Pacitan
PAGI POLSEK SUKOREJO PENGATURAN LALIN DAN PASTIKAN KESELAMATAN PENGENDARA
Meningkatkan Giat Patroli di Toko Emas Berkah Antisipasi 3C, Polsek Sukorejo Sampaikan Pesan Kamtibmas
Unit Intel Polsek Sukorejo sambang Tokoh Masyarakat Kelurahan Sukorejo