Polsek Sukorejo – Polsek Sukorejo melaksanakan patroli dan himbauan protokol kesehatan kepada masyarakat di pertokoan minimarket Jalan Tanjung
Kelurahan Pakunden Kecamatan Sukorejo Kota Blitar, Rabu 20 Juli 2022.
Seperti yang dilakukan anggota Polsek Sukorejo pada saat melaksanakan patroli secara Mobile System dalam rangka menjaga situasi Kamtibmas yang aman kondusif sekaligus patroli sampaikan himbauan kepada warga masyarakat untuk selalu meningkatkan kewaspadaan antisipasi kriminalitas.
Saat dikonfirmasi Kapolsek Sukorejo Kompol Slamet Pujiono, SH mengatakan kami terus melakukan berbagai upaya untuk menjaga agar situasi kamtibmas dapat berjalan kondusif. Dalam pelaksanaannya kami lebih memfokuskan kegiatan himbauan kepada masyarakat untuk selalu waspada apabila membawa barang berharga atau sepeda motor di pertokoan, swalayan, pusat perbelanjaan, maupun pusat keramaian lainnya, Ucapnya.
Perlu diingat kita harus benar-benar meningkatkan kewaspadaan agar dapat mencegah terjadinya aksi pencurian atau tindak kriminalitas lainnya. Jelas Kompol Slamet Pujiono, SH.
Sinergitas Polres Madiun Bersama TNI Patroli Skala Besar, Pastikan Kamtibmas Jelang Coblosan Pilkada Kondusif
Cooling System, Polres Jember Gelar Doa Bersama dan Deklarasi Damai Pilkada 2024
Polisi Berhasil Amankan 6 Bandar Narkoba dan Brankas Isi 1kg Sabu di Jalan Kunti Surabaya
Anggota Polsek Udanawu Tingkatkan Patroli Obyek Vital Pada Malam Hari Antisipasi Kriminalitas.