Polsek Sukorejo – Warga masyarakat di Kelurahan Sukorejo sempat dikagetkan dengan penemuan orang meninggal dunia di dalam Kamar Kost di Jl. Cepaka Gang Paramita No. 34 RT. 02 RW. 10 Kelurahan Sukorejo Kecamatan Sukorejo Kota Blitar. Jumat (18/2/2022).
Korban adalah ARUM DIAN CHRISTIANI (24) pekerjaan mengurus rumah tangga merupakan warga Dusun Patukjajar Desa Margopatut Kecamatan Sawahan Kabupaten Nganjuk, korban meninggal di kamar Kost.
Mendapat laporan dari warga, petugas dari Polsek Sukorejo serta Unit identifikasi Satreskrim Polres Blitar Kota langsung mendatangi TKP dan melakukan sejumlah tindakan kepolisian seperti mengamankan lokasi dan melakukan pemeriksaan.
Kapolsek Sukorejo Kompol Slamet Pujiono, SH membenarkan bahwa Pada hari Jum’at, tanggal 18 Februari 2022 Pukul 10.30 Wib, Saksi REGITA selaku pemilik rumah kost diberitahu oleh penghuni kost lain nya, bahwa ada bau tidak sedap/busuk dari kamar No.11 yang dihuni oleh korban Saudari ARUM.
Setelah saksi REGITA mengecek dan membuka kamar No. 11 yang dalam keadaan tidak terkunci/hanya ditutup dari dalam, saksi mendapati bahwa korban sudah dalam keadaan meninggal dunia dengan posisi terlentang diatas kasur dan sudah mengeluarkan bau busuk.
Saksi terakhir mengecek/datang ke tempat kost seminggu yang lalu dan masih sempat melihat korban, selanjutnya saksi menghubungi ketua RT dan melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Sukorejo.
Dan sekira pukul 11.00 Wib, jajaran Polsek Sukorejo tiba dilokasi dan menutup TKP dengan cara memasang Police line, kemudian menghubungi Tim Inafis Sat. Reskrim Polres Blitar Kota, Tenaga Medis Puskesmas Sukorejo dan PMI serta BPBD Kota Blitar.
Hasil pemeriksaan dari Tim medis Dokter Puskesmas Kec. Sukorejo Ibu Tata, S.Kep.Nas, bahwa korban diperkirakan sudah meninggal dunia lebih dari 3 (tiga) hari, berdasarkan pembengkakan pada bagian tubuhnya, urat bagian tubuh nya terlihat jelas, serta bagian mulut dan hidung sudah muncul belatung, dan hasil Olah TKP Tim Inafis Polres Blitar Kota, tidak ditemukan benda/barang dan atau tanda petunjuk terjadi kekerasan, posisi korban tidur terlentang diatas kasur yang terlihat rapi termasuk sekitar dalam kamar. Ujar Kapolsek Sukorejo.
Kapolri Pastikan Kabag Ops Polres Solok Selatan Di Pecat dan di Proses Pidana
Polri Berhasil Ungkap 397 Kasus TPPO dan 482 Tersangka, Selamatkan 904 Korban dalam Sebulan
ANGGOTA POLSEK UDANAWU LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT PADA TEMPAT RAWAN LAKA, SETELAH DI GUYUR HUJAN.
Petugas Patroli Polsek Udanawu Monitoring Area Persawahan Dan Pemukiman Guna Tingkatkan Keamanan