Polsek Sukorejo – Unit Patroli Polsek Sukorejo melaksanakan kegiatan patroli dan dialogis di SPBU Jalan Tanjung. Selasa 26 April 2022.
Di lokasi patroli, Aipda Dodik mengatakan bahwa kegiatan patroli ini untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat, selain itu patroli Polsek Sukorejo juga melakukan patroli ke pemukiman penduduk, pertokoan, perbankan, dan obyek vital yang lainnya.
Dalam kegiatan patroli dialogis tersebut Aipda Dodik menyampaikan pesan-pesan dan himbauan terkait keamanan dan ketertiban kepada masyarakat agar tetap waspada dan berhati-hati mengingat waktu yang rawan akan terjadinya tindak kejahatan, sehingga situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Sukorejo tetap stabil aman dan kondusif.
“Kami juga meminta kepada warga masyarakat untuk terus waspada dan apabila ada hal-hal yang mencurigakan agar segera menghubungi ke Polsek Sukorejo untuk penanganan selanjutnya,” jelas Aipda Dodik.
Kapolsek Sukorejo Kompol Slamet Pujiono, SH mengatakan dalam giat patroli dialogis ini dilakukan setiap hari secara bergantian dan selalu menyampaikan pesan Kamtibmas kepada warga masyarakat agar selalu waspada dan berhati-hati terhadap tindakan kriminalitas.
JAGA KAMTIBMAS TETAP AMAN, BHABINKAMTIBMAS DESA CANDIREJO DIALOGIS DENGAN PEMUDA DESA
Sambangi Warmas Petani Desa Besuki di Hari Minggu, Kanit Binmas Polsek Udanawu Sampaikan Pesan Kamtibmas
CIPTAKAN SITKAMTIBMAS YANG AMAN DAN KONDUSIF POLSEK KEPANJENKIDUL GELAR MINGGU KASIH DI GEREJA EBENHEIZER JL P SUDIRMAN KOTA BLITAR
JALIN KOMUNIKASI DENGAN JEMAAT, POLSEK PONGGOK RUTINKAN GIAT MINGGU KASIH