Polres Blitar Kota – Polsek Srengat – Upayah Kepolisian untuk menjamin keamanan dan kenyamanan dalam melaksanakan ibadah Sholat Idul Adha tahun 1444H, Anggota Polsek Srengat Polres Blitar Kota melaksanakan pengamanan Sholat Idulf Adha yang di laksanakan di Masjid Minhajussalam Kecamatan Srengat Kabupaten Blitar. Kamis, (29/06/2023).
Sebelum pelaksanaan pengamanan Kapolsek Srengat Polres Blitar Kota Kompol Wahono memberikan arahan kepada anggota, yang telah ditujuk untuk melaksanakan pengamanan Shalat Idul Adha, Kapolsek mengatakan bahwa pengaman Sholat Idul Adha 1444 H, harus dilakukan anggota untuk bekerja dengan tulus Ikhlas dan penuh semangat dalam tugas mulia tersebut.
“Tugas pengamanan ini adalah besar tanggung jawabnya dan juga mempunyai nilai-nilai ibadah”, jelasnya.
Kapolsek juga menegaskan, ” pada saat Sholat Idul Adha 1444 H, berlangsung agar anggota menempati Masjid maupun tempat yang dipergunakan Sholat Idul Adha untuk berikan pengamanan sehingga masyarakat dalam melaksanakan ibadahnya nyaman”. Tegasnya kembali.
Anggota Polsek Wonodadi Melaksanakan Giat Pengamanan Sholat Jumat untuk Menjaga Ketertiban dan Kedamaian Warga Diwilayah Wonodadi
Kegiatan Jum’at Curhat Polsek Nglegok berikan sosialisasi ketahanan pangan serta antisipasi cuaca ekstrem
Jumat Curhat Polsek Srengat Ciptakan Harkamtibmas Diwilayah
Patroli dialogis dengan warga petani berikan himbauan Kamtibmas antisipasi tindak kriminalitas di area persawahan