Guna memperlancar arus lalu lintas dan mengurai kemacetan pada jam sibuk, jajaran Polsek Sananwetan melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas di Jalan Kalimantan pada Kamis pagi, 10 April 2025, mulai pukul 06.00 WIB.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat, khususnya pada waktu-waktu padat kendaraan, di mana masyarakat berangkat kerja dan anak-anak pergi ke sekolah. Jalan Kalimantan sendiri dikenal sebagai salah satu titik rawan kemacetan pada pagi hari di wilayah Sananwetan, Kota Blitar.

Personel Polsek Sananwetan terlihat aktif mengatur arus kendaraan, membantu penyebrangan pejalan kaki, serta memastikan kelancaran lalu lintas di simpul-simpul padat. Kapolsek Sananwetan menegaskan bahwa kegiatan rutin ini merupakan bagian dari komitmen kepolisian dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan.

Dengan adanya pengaturan lalu lintas ini, diharapkan mobilitas masyarakat dapat berjalan lancar tanpa hambatan berarti, serta terciptanya ketertiban dan keselamatan di jalan raya.