Dalam upaya menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif serta memberikan rasa aman kepada masyarakat, Polsek Sananwetan melaksanakan patroli obyek vital (obvit) perbankan di wilayah hukumnya, Rabu siang (16/4/2025).
Kegiatan patroli kali ini menyasar mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) milik Bank Central Asia (BCA) yang berada di Jalan Diponegoro, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar. Personel Polsek Sananwetan melakukan pengecekan menyeluruh pada kondisi fisik mesin ATM guna mengantisipasi adanya potensi tindak kejahatan seperti skimming atau perusakan fasilitas umum.
Selain itu, petugas juga memberikan imbauan kamtibmas kepada masyarakat yang tengah bertransaksi agar selalu waspada dan berhati-hati, serta tidak ragu melaporkan apabila menemukan hal-hal mencurigakan di sekitar lokasi.
Kapolsek Sananwetan menegaskan bahwa kegiatan patroli rutin ini merupakan bagian dari strategi preventif untuk menjaga keamanan dan kenyamanan warga, khususnya para pengguna layanan perbankan di tempat-tempat umum.
“Dengan kehadiran polisi di lapangan, kami harap masyarakat merasa lebih tenang saat menggunakan fasilitas ATM, serta menekan potensi kejahatan di lingkungan sekitar,” ujarnya.
Patroli perbankan ini akan terus dilakukan secara berkala demi menciptakan lingkungan yang aman, tertib, dan kondusif di wilayah hukum Polsek Sananwetan.
Polisi Gagalkan Peredaran 47 Kg Ganja di Sumbar, 4 Tersangka Ditangkap
Menhut Apresiasi Jambore Karhutla 2025: Momentum Antisipasi Kebakaran Hutan
Polsek Sananwetan Gelar Patroli Cipta Kondisi, Antisipasi Balap Liar dan Konvoi di Wilayah Hukum
Polsek Sananwetan Amankan Ibadah Perayaan Pekan Paskah di GKIN Bukit Zaitun Blitar