Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Polsek Sananwetan melaksanakan patroli rutin di kawasan pertokoan pada Minggu malam, 13 April 2025, sekitar pukul 20.00 WIB.

Patroli tersebut dipimpin langsung oleh anggota unit patroli Polsek Sananwetan dengan menyisir sejumlah pusat pertokoan yang ramai dikunjungi warga. Dalam kegiatan tersebut, petugas menyempatkan berdialog dengan para penjaga dan petugas toko guna mengecek keberadaan serta fungsi kamera pengawas (CCTV) yang menjadi salah satu alat penting dalam memantau keamanan lingkungan.

Selain itu, petugas juga memberikan imbauan kamtibmas kepada para pengunjung dan pemilik toko agar selalu waspada terhadap potensi kejahatan, khususnya yang termasuk dalam kategori 3C (Curat, Curas, dan Curanmor). Masyarakat diimbau untuk tidak lengah dan tetap menjaga barang bawaan serta memastikan kendaraan terkunci dengan aman.

Kapolsek Sananwetan mengatakan bahwa kegiatan patroli ini akan terus ditingkatkan, khususnya pada jam-jam rawan dan di titik-titik yang berpotensi menjadi sasaran tindak kriminal.

“Kami berharap dengan kehadiran polisi di tengah masyarakat dapat memberikan rasa aman dan nyaman, serta mencegah terjadinya tindak kejahatan,” ujar Kapolsek.

Patroli malam ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Sananwetan untuk menjaga ketertiban dan keamanan wilayah, serta mempererat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat.